Dengarkanlah berbagai macam ilmu yang bermanfaat dengan telingamu dan dengarkanlah orang-orang yang ada di sekitarmu. Dengarkan kemampuanmu, tingkatkan, dan raihlah. Dengarkanlah :)

Saturday, April 24, 2010

Tes Masuk Unpad Berlangsung di 15 Lokasi

24 April 2010 16:34 WIB

BANDUNG--MI: Sebanyak 15 tempat akan menjadi lokasi bagi 17.489 siswa SMA/sederajat untuk mengikuti tes Seleksi Masuk Universitas Padjadjaran (SMUP) tahun ajaran 2010/2011.

"Lokasi tes SMUP ada 15 tempat. Selain di Unpad Bandung dan Jatinangor, ada 13 tempat luar Unpad seperti di Tasikmalaya, Cirebon, Banten, dan beberapa wilayah lainnya. Sedangkan untuk luar Pulau Jawa kami adakan di Padang (Sumbar), Pekanbaru (Riau), dan Bontang (kaltim)," kata Ketua Unit Pelaksana Teknis SMUP Prof Dr Dadi Suryadi di Kampus Unpad Bandung, Jawa Barat, Sabtu (24/4).

Ia mengatakkan, tahun ini peminat SMUP memang naik sekitar 12,5% dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Angka kenaikan peserta ujian itu mencapai 2.000 peserta.

Selain itu, Dadi menginformasikan, fakultas yang paling diminati dan mengalami pelonjakan peminat adalah Fakultas Kedokteran. Peminat fakultas yang bertempat di Jatinangor itu melonjak hampir 500 peminat. Sedangkan untuk program studi sosial, mata kuliah akuntansi yang paling diminati.

"Daya tampung SMUP tahun ini 4.100 dan tes SMUP ini hanya untuk program S1," katanya.

Melonjaknya peminat SMUP tahun ini dipengaruhi juga oleh sistem pendaftaran yang hanya melalui online. Menurut Dadi, Unpad menerapkan cara pendaftaran tersebut untuk memudahkan mereka yang jauh, sehingga tidak harus datang untuk mendaftar. (Ant/OL-01)

( Twitter : MIdotcom )

No comments:

Post a Comment